Pmi Dumai

PMI Dumai Berikan Dukungan Psikososial dan Bantuan untuk Anak-Anak Pengungsi di Kampung Melayu

Rabu, 5 Maret, 2025

Dumai, 5 Maret 2025 – Palang Merah Indonesia (PMI) Dumai terus menunjukkan kepeduliannya terhadap warga terdampak banjir dengan memberikan dukungan psikososial bagi anak-anak pengungsi di Kelurahan Kampung Melayu. Kegiatan ini berlangsung di SDN Kampung Melayu 01, yang menjadi lokasi pengungsian sementara bagi warga terdampak.

Sebanyak 54 anak-anak pengungsi mendapatkan dukungan psikososial serta pemberian snack dan roti sebagai bagian dari upaya pemulihan pasca-bencana. Dalam kegiatan ini, PMI Dumai menerjunkan tiga staf tim Dukungan Psikososial (PSP) dan tiga relawan dari Forum Palang Merah Remaja (Forpis) untuk mendampingi anak-anak selama sesi aktivitas.

 

Bencana banjir tidak hanya berdampak pada kondisi fisik para korban, tetapi juga secara psikologis, terutama pada anak-anak. Oleh karena itu, PMI Dumai menghadirkan berbagai kegiatan psikososial, termasuk sesi bermain dan interaksi positif, guna membantu mereka mengurangi rasa trauma dan kembali merasa aman di lingkungan pengungsian.

 

"Kami berupaya memberikan dukungan emosional dan psikologis bagi anak-anak, agar mereka bisa pulih dari dampak bencana dan tetap semangat," ujar salah satu tim Dukungan Psikososial PMI Dumai.

 

Selain dukungan psikososial, PMI Dumai juga terus mendistribusikan bantuan dan layanan kesehatan bagi para pengungsi. Upaya ini dilakukan untuk memastikan mereka mendapatkan perhatian dan pemulihan yang optimal selama berada di tempat pengungsian.

PMI Dumai mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam mendukung para korban bencana dengan berdonasi atau memberikan bantuan melalui Posko PMI Kota Dumai di Jalan I Gusti Ngurah Rai No. 77, Klender, Dumai. Informasi lebih lanjut dapat diperoleh dengan menghubungi 0856-1111-832.

 

#PMIJakartaTimur #DukunganPsikososial #PeduliBanjir #TanggapBencana #KampungMelayu

 

#PMIJakartaTimur #TanggapBanjir #CekKesehatan #DukunganPsikososial #BersamaHadapiBencana

Baca Juga berita Lainnya

BPBD Dumai Lakukan Penilaian Kerentanan Gedung di Kantor PMI Dumai

Dumai, Kamis (9/10) — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Dumai melaksanakan kegiatan Penilaian Kerentanan Gedung

10 Oktober 2025
Keorganisasian

PMI Dumai Terima Kunjungan Studi Tiru dari PMI Kabupaten Malang untuk Tingkatkan Mutu Diklat

PMI Kota Dumai menerima kunjungan studi tiru dari PMI Kabupaten Malang pada Rabu, 8

9 Oktober 2025
Keorganisasian Kerjasama/Kemitraan

Kebakaran Pabrik Kopi di Matraman : PMI Dumai Lakukan Pertolongan Pertama Pada Korban

Tim Posko PMI Kota Administrasi Dumai diterjunkan untuk melakukan penilaian cepat (rapid assessment) dan

7 Oktober 2025
Berita Kebakaran

Kontak Kami

MARKAS & UDD : Jl. Sultan Syarif Kasim No.334, Buluh Kasap, Kec. Dumai Tim., Kota Dumai, Riau 28811
Telepon (021) 8611 832 / 08561111832
Email: [email protected]

Pengunjung Situs

Hari ini: 5 | Total 120917